Senin, 29 Februari 2016

16 Tenses Lengkap dengan Formula, Contoh serta Fungsi

Hai! Selamat sore, Sahabat artikelcampuran22.blogspot.com
Sore ini Saya akan membahas tentang tenses, Sahabat.
Tenses sangat dipengaruhi oleh waktu. Tidak seperti bahasa Indonesia, mau besok, sekarang atau dulu makan ya tetap makan. Sedangkan bahasa Inggris, kalau dulu harus menggunakan kata kerja ate, sekarang eat dan seterusnya. So, tidak heran kalau kemudian ada tata bahasa/grammar tenses yang mengaturnya.
Orang yang sudah pandai dan sangat mengerti tenses biasanya bilang gini : "Ga usah repot sama grammar, yang penting kan percakapannya, orang bule saja ga ngeperhatiin ginian kok, mereka ngomong sembarangan, sering tanpa pakai past tense, past continuous, dan sebagainya."
Biasanya kalau sudah bisa maka mereka ngomongnya begitu, padahal dulunya sebelum mereka bisa, mereka juga belajar mati-matian, hehe.. Mereka mungkin sekedar menyemangati kita saja agar jangan takut berusaha walaupun tenses ini memang tidak mudah. Struktur bahasa Indonesia kita (tata bahasa), memang tidak sama dengan bahasa mereka yang terbalik misalnya kata sifat dulu, baru kata benda (yellow book, buku kuning, bukan book yellow). Kalau bilang "pergi kemarin" pakai "went" bukan "go", kalau "sedang pergi" eh malah pakai "going", kalau bahasa Indonesia kan cukup tambah "sedang pergi". Tuh keliatan bedanya. Kita tidak bisa menggantikan kata demi kata saja, kalau maksa maka bahasa inggris kita akan lucu. Untuk kehidupan sehari-hari yang ga formal bukan masalah besar kok, yang penting kan orang mengerti. Tetapi kalau di level tulisan ilmiah, atau dalam pembicaraan yang lebih formal, tentunya bagus jika kita dapat mengekpresikan sesuatu dalam bahasa Inggris secara baik dan benar bukan?

Berdasarkan waktu, tenses dibagi menjadi 3 waktu :
1.Sekarang (Present)
2.Dulu (Past)
3.Akan datang (Future)

Masing-masing dari 3 waktu tersebut dikategorikan menjadi 3 bagian berdasarkan cara mengerjakannya :
1.Simple (Sederhana).
Artinya tidak ingin menunjukkan bahwa pekerjaanya tersebut sedang dilakukan, telah dilakukan atau masih berlangung.
2.Continuous (Sedang Dilakukan).
Artinya ingin menunjukkan bahwa pekerjaanya tersebut sedang dilakukan.
3.Perfect (Telah Dilakukan).
Artinya ingin menunjukkan bahwa pekerjaannya telah selesai dilakukan.

Saya akan terangkan pada Sahabat satu demi satu ya, bukan hanya formulanya saja melainkan dengan contoh tenses serta juga cara penggunaannya.
Disimak ya 😃👇

1. Present Tense

Dalam bahasa Inggris Present Tense atau Simple Present Tense digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kejadian, kegiatan, aktivitas dan sebagainya yang terjadi saat ini. Present Tense juga digunakan untuk menyatakan suatu fakta, atau sesuatu yang tejadi berulang-ulang dimasa KINI. Ingat, PRESENT artinya adalah kini, sekarang.

Rumusnya :
Positif : S + V1 (s/es)
Negatif : S + DO/DOES + NOT + V1
Tanya : DO/DOES + S + V1

Contoh Kalimat :
I drink coffee
Hatake drinks coffe
They drink coffee

Fungsinya :
– Untuk menunjukkan kebenaran mutlak.
– Untuk menunjukkan pekerjaan rutin.

2. Present Continuous Tense

Present Continuous Tense digunakan untuk menyatakan suatu yang sedang terjadi saat ini, sedang berlangsung saat ini.
Misalnya : Saya sedang menulis sekarang, Anda saat ini sedang membaca pelajaran Present Continuous Tense yang saya tulis, Saya sedang jatuh cinta, dsb.

Rumusnya :
Positif : S + Tobe + Ving
Negatif : S + Tobe+ Not+ Ving
Tanya : Tobe + S + Ving

Contoh Kalimat :
I am writing now (Saya sedangmenulis sekarang)

Fungsinya :
– Menunjukkan pekerjaan yang sedang berlangsung
– Menunjukkan Pekerjaan yang pasti dilakukan di masa yang akan datang

3. Present Perfect Tense

Present Perfect Tense menekankan pada PERFECT nya itu. Perfect kan artinya "sempurna". sempurna yang berarti "selesai, sudah, beres, baru saja usai, dsb". Jadi, kalau Anda menekankan pada "SUDAH" nya itu maka gunakanlah Present Perfect Tense ini.

Rumusnya :
Positif : S + have/has + V3
Negatif : S + have/sas Not + V3
Tanya : Have/has + S + V3

Contoh Kalimat :
She has gone (Dia baru saja pergi)

Fungsinya :
– Menunjukkan pekerjaan yang telah usai pada saat sekarang.

4. Present Perfect Continuous Tense

Tenses ini digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang SUDAH terjadi dan MASIH berlangsung bahkan sangat mungkin AKAN berlanjut. Dari dulu hingga kini bahkan nanti. Kata "sudah" atau "dari dulu" disini bisa saja waktunya kemarin, 2 jam lalu, seabad lalu, bisa juga beberapa menit yang lalu.

Rumusnya :
Positif : S + have/has + been + Ving
Negatif : S + have/has + not + been + Ving
Tanya : Have/has + S + been + Ving

contohnya gini : "Saya sudah tinggal disini 4 tahun". Sudah disini ya? masih ya? besok belum pindah kan? Untuk kondisi ini kita gunakan Present Perfect Continuous Tense ini.

Contoh Kalimat :
I have been living here for 4 years.

Fungsinya :
– Untuk menunjukkan pekerjaan yang sudah terjadi dan masih ada kemungkinan terjadi sampai nanti.

5. Past Tense

Inti dari Past Tense adalah untuk menyatakan peristiwa yang telah "lampau". Lampau disini tidak harus sudah lama-lama amat juga, pokoknya sudah berlalu, sudah lewat. Itulah penekanannya. Mungkin kemarin, satu jam lalu, 99 tahun lalu, 7 abad yang lalu, dan sebagainya. Semua itu sudah "past".

Rumusnya :
Positif : S + V2
Negatif : S + did not + V1
Tanya : Did + S + V1

Contoh :
I launched this blog on February 27th 2016

Fungsinya :
Menunjukkan pekerjaan yang terjadi pada masa lampau, tanpa ingin menekankan bahwa ia sedang, atau telah selesai melakukan pekerjaan tersebut.

6. Past Continuous Tense

Past Continuous Tense digunakan untuk menyatakan peristiwa yang SEDANG TERJADI juga, tetapi sedang terjadi sekarang, melainkan sedang terjadi tetapi DULU, tetapi sudah lewat.

Contohnya gini :
Kemarin teman Saya datang ke rumah Saya, gedor-gedor pintu, tetapi ga ada yang buka. Padahal Saya ada di rumah, tetapi saat itu "Saya sedang tidur". Kapan sedang tidurnya? Kemarin, saat teman Saya itu datang. Bukan sekarang kan? Tetapi sedang loh! Itulah Past Continuous Tense.

Rumusnya :
Positif : S + was/were + Ving
Negatif : S + was/were + NOT + Ving
Tanya : Was/Were + S + Ving

Contoh Kalimat :
I was sleeping when my friend came to my home yesterday

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang sedang terjadi pada masa lampau, ketika pekerjaan lain terjadi, baik pekerjaan lain itu menyela atau terjadi bersama-sama

7. Past Perfect Tense

Past perfect tense adalah bentuk lampau (past) dari present perfect tense itu, makanya disebut past perfect tense, sama-sama perfectnya!

Rumusnya :
Positif : S + had + V3
Negatif : S + had + not + V3
Tanya : Had + S + V3

Contoh kejadiannya seperti ini :
"Kemarin Ia berangkat ke rumahku pagi-pagi bener, tetapi waktu Ia sampai eh Saya SUDAH pergi". Tuh, lihatlah SUDAH perginya itu kan Perfect. Sahabat ingat pelajaran tentang present perfect tense bahwa SUDAH itu adalah ciri-cirinya. Hanya saja SUDAH nya itu adalah kemarin (lampau). Itulah mengapa dalam kejadian ini kita menggunakan past perfect Tense.

Contoh Kalimat :
I had gone When he arrived at my house

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang telah selesai ketika pekerjaan lain baru dimulai pada masa lampau.

8. Past Perfect Continuous Tense

Contoh peristiwanya begini :
Kemarin teman Saya datang ke rumah Saya, ketika itu Saya sedang memperbaiki kulkas. Waktu Ia sampai Saya sudah mulai kerja, dan Saya lanjutkan pekerjaan tersebut sambil ngobrol dengan Ia. Untuk menyatakan kejadian "membetulkan kulkas" tersebut kita gunakan past perfect continuous tense.

Rumusnya :
Positif : S + had + been + Ving
Negatif : S + had + not + been + Ving
Tanya : Had + S + been + Ving

Contoh Kalimat :
I had been repairing freezer when my friend came to my home

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang sudah terjadipada masa lalu dan masih berlangsung hingga waktu tertentu pada masa lampau.

9. Future Tense

Yang akan datang..

Rumusnya :
Positif : S + will + V1
Negatif : S + will + not + V1
Tanya : Will + S + V1

Contoh Kalimat :
-I will study
-Ainun will swim
-They will visit Rantauprapat

Fungsinya :
– Menunjukkan pekerjaan sederhana yang akan terjadi
– Untuk membuat conditional sentence type I.

10. Future Continuous Tense

Contohnya begini :
Snda telepon Saya dan bilang mau ke rumah Saya jam 11 besok. Wa, Saya ga bisa terima tamu tuh jam segitu, karena pas jam 11 itu Saya akan sedang berenang. Jadwal Saya renang itu 10:30 sampai 12:00. Jadi, jam 11 besok itu sedang renang kan? kapan renangnya? besok!. Itulah arti "sedang tetapi akan" ini. Sekarang, Sahabat paham 100 persen kan?

Dalam hal ini kita gunakan future continuous tense ya : "I will be swimming at 11 tomorrow, You may not meet me at house".

Rumusnya :
Positif : S + will + be + Ving
Negatif : S + will not + be + Ving
Tanya : Will + S + be + Ving

Contoh Future Tense :
I will be swimming at 11 o'clock tomorrow

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang sedang terjadi pada masa yang akan datang.

11. Future Perfect Tense

Ini contoh kasusnya (dari nomor 10) :
Sahabat telepon Saya dan bilang mau ke rumah Saya jam 9 besok. Wah, Saya ga bisa terima tamu tuh jam segitu, karena pas jam 9 itu Saya akan sedang berenang. Jadwal Saya renang itu 8:30 sampai 10:00. Jadi, jam 9 besok itu sedang renang kan? kapan renangnya? besok!
Dari kejadian di atas, kalo jam 11 kan Saya SUDAH AKAN SELESAI berenang kan? Nah, kalo jam 11 besok Saya sudah akan selesai berenang. Itulah yang Saya maksud dengan SUDAH AKAN ini.

Rumusnya :
Positif : S + will + have + V3
Negatif : S + will + not + have + V3
Tanya : Will + S + have + V3

Contoh Kalimat :
I will have swum at 11 tomorrow

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang telah selesai di masa yang akan datang.

12. Future Perfect Continuous Tense

Contoh kasus (kasus sebelumnya) :
Sahabat telepon Saya dan bilang mau ke rumah Saya jam 9 besok. Wah, Saya ga bisa terima tamu tuh jam segitu, karena pas jam 9 itu Saya akan sedang berenang. Jadwal Saya renang itu 8:30 sampai 10:00. Jadi jam 9 besok itu sedang renang kan? kapan renangnya? besok!
Dapat Saya katakan bahwa jam 9 besok Saya sudah akan sedang berenang selama 30 menit. Besok ya? Yes, kan future. Jam 9 sudah mulai ya? Yes, kan mulainya jam 8:30. Masih akan terus kan? Yes, kan jadwalnya sampai jam 10:00. Sudah, sedang, akan, di masa datang! Itulah inti dari future perfect tense!

Jadi kalimat future perfect continuous tense lengkapnya begini :
I will have been swimming for 30 minutes at 9 tomorrow

Rumusnya :
Positif : S + will + have + been + Ving
Negatif : S + will + not + have + been + Ving
Tanya : Will + S + have + been + Ving

Fungsinya :
Sama dengan present perfect continuous, bedanya : kejadiannya tidak sekarang tapi di masa depan.

13. Past Future Tense

Contoh Kasus :
Kemarin teman Saya datang ke rumah pagi-pagi jam 6. Terpaksa deh hanya ngobrol sebentar di rumah, karena waktunya mepet banget, waktu itu "Saya akan pergi kerja".

Rumusnya :
Positif : S + would + V1
Negatif : S + would + not + V1
Tanya : Would + S + V1

Past-nya dimana? Will jadi Would.

Fungsinya :
– Untuk menunjukkan pekerjaan yang akan dilakukan pada masa lampau.
– Untuk membuat kalimat conditional sentence type II.

14. Past Future Continuous Tense

Contoh Kasus :
Kemarin ya, teman Saya bilang mau ke rumah Saya jam 9. Ingat, ini kemarin. Wah, waktu itu saya ga bisa terima tamu tuh jam segitu, karena pas jam 9 itu Saya akan sedang berenang. Jadwal Saya renang kemarin itu 8:30 sampai 10:00. Jadi, jam 9 kemarin akan sedang renang kan? kapan renangnya? kemarin!
Itulah arti "sedang tetapi dulu" ini.

Rumusnya :
Positif : S + would + be + Ving
Negatif : S + would + not + be + Ving
Tanya : Would + S + be + Ving

Contoh Kalimat :
I would be swimming at 9 yesterday

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang akan sedang dilakukan di masa lampau

15. Past Future Perfect Tense

Contoh Kasus (sama semua, agar Sahabat paham) :
Kemarin ya, teman Saya telepon dan katanya mau ke rumah Saya jam 9. Ingat, ini kemarin. Wah, waktu itu saya ga bisa terima tamu tuh jam segitu, karena pas jam 9 itu Saya akan sedang berenang. Jadwal Saya renang kemarin itu 8:30 sampai 10:00. Tetapi kalau jam 11 boleh. Karena jam 11 itu Saya AKAN SUDAH berenang. Kapan akan sudah itu? kemarin (past).

Dalam situasi ini kita gunakan past future perfect tense :
I would have swum at 11 yesterday

Rumusnya :
Positif : S + would + have + V3
Negatif : S + would + not + have +V3
Tanya : Would + S + have + V3

Fungsinya :
– Untuk menunjukkan pekerjaan yang akan sudah selesai dilakukan pada masa lampau
– Untuk membuat kalimat conditional sentence type III

16. Past Future Perfect Continuous Tense

Rumusnya :
Positif : S + would + have + been+ Ving
Negatif : S + would + not + have + been + Ving
Tanya : Would + S + have + been+ Ving

Kisahnya begini nih :
Waktu Sahabat telepon Saya jam 9 pagi kemarin itu, Saya telah berenang selama 30 menit loh, dan masih terus berenang lagi beberapa waktu setelah itu.

Contoh Kalimat :
I would have been swimming for 30 minutes when you called me yesterday

Fungsinya :
Untuk menunjukkan pekerjaan yang sedianya akan telah dilakukan dan masih dilakukan pada masa lalu.

Demikianlah penjabaran dari 16 tenses dalam bahasa Inggris lengkap dengan formula, fungsi serta contohnya.
Semoga bermanfaat bagi Sahabat ya 😆
Jangan lupa berikan komentarnya ya Sahabat..

Daftar 100 Universitas Terbaik di Indonesia Tahun 2016 Terbaru

Hai! Selamat malam para pengunjung artikelcampuran22.blogspot.com
Malam ini Saya akan memposting artikel tentang universitas-universitas terbaik di negara kita ini, Indonesia.
Sebentar lagi kan adik-adik akan menghadapi UN, kalau gak salah kapan ya? Oh iya, pada hari Senin kan? 😄 haha becanda, tepatnya tanggal 04 April 2016 secara serentak di seluruh Indonesia.
Di Indonesia ada banyak kampus atau universitas, baik negeri maupun swasta. Sebenarnya, kalau masalah kualitas kampus sih sama saja, yang terpenting adalah akreditasi dari masing-masing kampus jelas dan tidak abu-abu. Namun, ada beberapa universitas menjadi favorit dan unggulan dan populer karena misalnya, lokasinya yang asik dan gaul. Kampus tersebut identik dengan prestasi, alumninya tersebar dan rata-rata menjadi orang besar, dan tentu kualitasnya bagus. Maka otomatis kampus tersebut masuk dalam kategori populer dan ingin dimasuki oleh lulusan SMA yang baru tamat.
Saya akan memuat 100 universitas terbaik di Indonesia. Sebetulnya Saya ingin menjabarkan satu per satu, tapi apalah daya kedua jempol Saya ini *hiks
Silahkan disimak ya..

1. Universitas Indonesia
2. Institut Teknologi Bandung
3. Universitas Gajah Mada
4. Universitas Diponegoro
5. Universitas Riau
6. Universitas Brawijaya
7. Institut Pertanian Bogor
8. Universitas Padjadjaran
9. Universitas Sebelas Maret
10. Universitas Syiah Kuala
11. Petra Christian University
12. Universitas Hasanuddin
13. UniversitasAirlangga
14. Universitas Udayana
15. Universitas Mercu Buana
16. Universitas Negeri Semarang
17. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
18. Universitas Negeri Yogyakarta
19. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
20. Universitas Sumatera Utara
21. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
22. Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang
23. Universitas Andalas
24. Universitas Islam Indonesia
25. Universitas Trisakti
26. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
27. Universitas Lampung
28. Universitas Terbuka
29. Telkom University
30. Universitas Tadulako
31. Indonesia University of Computer UNIKOM
32. Universitas Esa Unggul(Universitas Indonusa)
33. Universitas Bengkulu
34. Universitas Jambi
35. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
36. Universitas Jember
37. Universitas Bina Nusantara
38. Universitas Katolik Parahyangan
39. Universitas Pattimura
40. Universitas17 Agustus1945 Samarinda
41. Universitas Pelita Harapan
42. Universitas Pendidikan Indonesia
43. Universitas Jenderal Soedirman
44. Widya Manadala Catholic University
45. Gunadarma University
46. Universitas Narotama
47. Institut Sains & Teknologi Akprind
48. Universitas Islam Bandung
49. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
50. Universitas Sriwijaya
51. UIN Sunan Ampel Surabaya
52. Informatics and Computer College Stmik Amikom
53. Institut Seni Indonesia Yogyakarta
54. Universitas Negeri Medan
55. Universitas Bakrie
56. Universitas Mahammadiyah Purwokerto
57. Politeknik Negeri Samarinda
58. Universitas Sam Ratulangi
59. Universitas Surabaya
60. Institut TeknologiNasional
61. Universitas Dian Nuswantoro
62. STMIK Akakom Yogyakarta
63. Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
64. Akademi Telkom Jakarta
65. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
66. STMIK Jakarta
67. Universitas Negeri Makassar
68. Universitas Nusa Cendana
69. Universitas Negeri Gorontalo
70. Universitas Negeri Malang
71. Universitas Pendidikan Ganesha
72. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
73. STIKOM Surabaya
74. Electronic Engineering Polytechnic Institute of Surabaya
75. STIKes, AKPER &AKBID Helvetia
76. Universitas Muhammadiyah Surakarta
77. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
78. UIN Sultan Syarif Kasim
79. UIN Sunan Gunung Djati Bandung
80. Politeknik Negeri Sriwijaya
81. Universitas Islam Riau
82. Universitas Tanjungpura
83. Universitas Muhammadiyah Palembang
84. Universitas Sanata Dharma
85. Universitae Islam Sultan Agung
86. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
87. Universitas Atma Jaya Yogyakarta
88. Universitas Sains Al-Quran
89. Universitas Malikussaleh
90. Universitas Kristen Satya Wacana
91. Universitas Lancang Kuning
92. Universitas Kristen Duta Wacana
93. Universitas Widyatama
94. Universitas Negeri Padang
95. Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
96. Universitas Muria Kudus
97. STMIK MDP & STIE MDP
98. Universitas Negeri Jakarta
99. Universitas Kristen Maranatha
100. Universitas PGRI Palembang

Adik-adik mau lanjut ke universitas mana? Silahkan nanti corat-coret di kolom komentar ya 😃👇

Tips Cara Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya

Banyak sekali masalah yang muncul di wajah kita, salah satunya adalah wajah berjerawat. Jerawat membuat kita tidak percaya diri saat kita bergaul dengan teman–teman kita. Rasanya ingin banget menutupi wajah kita saat bergaul dengan teman–teman kita agar tidak terlihat. Tak hanya satu masalah yang ditimbulkan dari jerawat ini, namun juga ada masalah lanjutannya. Walaupun kita sudah menyembuhkan jerawat dari wajah kita, namun masih ada juga bekas jerawat yang membandel. Jadi, walaupun kita sudah terhindar dari jerawat, namun aura dari wajah kita masih berjerawat. Lalu bagaimanakah cara menghilangkan bekas jerawat?
Untuk sekarang ini sendiri sudah banyak sekali produk- produk kecantikan yang beredar  di pasaran untuk menghilangkan jerawat dari wajah anda dengan harga yang bervariasi. Namun, jangan Anda lihat berapa harganya, melainkan kualitasnya. Akan tetapi, bagi Saya sendiri, Saya lebih suka dengan cara yang alami untuk menghilangkan jerawat dari wajah kita, mengapa? Karena cara alami ini lebih aman jika dibandingkan dengan produk–produk kecantikan yang banyak beredar di pasaran. Produk–produk tersebut jika tidak cocok dengan wajah kita, malah akan merusak kulit wajah. Nah, berikut ini Saya akan membagikan cara menghilangkan jerawat dengan cepat.

1. Tidur yang Cukup

Tak banyak orang yang tahu jika salah satu penyebab jerawat adalah stres dan kurang tidur. Maka dari itu, agar wajah Anda terhindar dari jerawat maka tidurlah yang cukup. Dengan tidur yang cukup, maka metabolisme di dalam tubuh kita akan teratur, sehingga jerawat dan bekas jerawatnya pun akan pudar. Perlu Anda ingat juga, bahwa jika Anda kekurangan tidur, maka penyakit lain pun sudah mengantri untuk menghinggap ditubuh Anda.

2. Tidak Memecahkan Jerawat

Banyak orang yang gatal tangannya jika mempunyai jerawat dan ingin sekali memecahkannya. Namun, itu bukanlah cara yang benar, memecahkan jerawat di saat belum waktunya pecah malah justru akan membuat jerawat Anda menyebar bertambah banyak dan bekasnya sulit untuk dihilangkan. Apalagi jika Anda memecahkan jerawat ini dalam kondisi tangan yang kotor, tentu akan semakin parah.

3. Membersihkan Wajah Secara Teratur

Membersihkan wajah secara teratur merupakan suatu keharusan jika Anda tidak ingin berjerawat. Dengan membersihkan wajah secara teratur, berarti Anda sudah membunuh dan mengurangi kuman penyebab jerawat. Tak hanya terhindar dari jerawat saja, wajah Anda pun akan terhindar dari komedo, sehingga aura wajah Anda tampak lebih segar dan cerah ceria.

4. Tips Menghilangkan Jerawat dengan Lidah Buaya

Siapa yang tak kenal dengan lidah buaya, tanaman yang manfaatnya sudah tak diragukan lagi untuk kecantikan dan kesehatan. Bahkan, sekarang ini banyak industri kecantikan yang menggunakan lidah buaya ini sebagai bahan bakunya. Untuk menghilangkan jerawat yang ada di wajah Anda dengan lidah buaya ini, Anda hanya perlu mengelupas lidah buaya lalu mengambil gelnya. Gunakan gel tersebut sebagai masker wajah Anda, diamkan selama kurang lebih 10-15 menit lalu bilas dengan air sampai bersih.

5. Mengatasi Jerawat dengan Bawang Putih

Tak banyak yang menyangka memang jika bumbu dapur yang satu ini juga bermanfaat untuk menghilangkan jerawat dan bekas jerawat yang ada di wajah Anda. Untuk cara pemakaiannya pun cukup simpel. Anda hanya perlu mengiris beberapa siung bawang putih, lalu mengoleskannya pada wajah Anda. Diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih 10-15 menit sebelum Anda membilasnya. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, lakukan tips ini secara teratur.

6. Mengobati Jerawat dengan Air
Jeruk Nipis

Tak hanya untuk perawatan mata dan untuk melembabkan kulit saja. Buah yang satu ini juga dapat Anda menfaatkan untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya yang ada di wajah Anda. Potong beberapa jeruk nipis, lalu peras airnya sampai cukup banyak. Oleskan air tersebut ke bagian yang terdapat jerawat dan bekasnya pada wajah Anda, lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit dan bilas dengan menggunakan air bersih. Jangan kaget jika pada pengolesan pertama Anda merasakan perih pada wajah Anda, itu adalah efek dari air jeruk nipis untuk menghilangkan rasa gatal dan bekas jerawat pada wajah Anda.

7. Menghilangkan Jerawat dengan Putih Telur

Bagi Anda yang tidak jijik dengan tips yang satu ini Anda boleh mencobanya. Caranya, pecahkan beberapa telur dan pisahkan kuning dan putih telurnya. Ambil putih telurnya saja, kocok–kocok sebentar dan oleskan pada wajah Anda. Sebelum dibilas, diamkan terlebih dahulu kira–kira 10-15 menit.

8. Mengobati Jerawat dengan Mentimun

Mentimun merupakan jenis sayuran yang mengandung banyak air yang jika dikonsumsi, dapat mencegah dehidrasi. Selain itu mentimun mengandung zat seperti : vitamin B, vitamin C, zat besi, dll, yang juga baik untuk kesehatan kulit. Bagaimana caranya?

* Jika Jerawat Masih Sedikit

Jika jerawat di wajah Anda jumlahnya masih sedikit, Anda hanya pelu mengiris mentimun menjadi beberapa bagian tipis. Setelah itu Anda tempelkan di bagian kulit wajah yang ada jerawatnya, lalu biarkan selama 20-30 menit setelah itu bersihkan dengan air.

* Jika Jerawat Sudah Banyak

Berbeda halnya jika jerawat di wajah Anda jumlahnya sudah banyak, maka caranya pun berbeda. Pertama Anda siapkan mentimun, kemudian cuci mentimun hingga benar-benar bersih, setelah itu haluskan dengan cara di parut atau di blender. Kemudian jadikan masker, biarkan selama 20-30 menit. Terakhir, Anda cuci bersih masker mentimun tersebut dengan air.

9. Perbanyak Minum Air Putih

Tahukah Anda jika sekitar 70% dari tubuh kita adalah air? Maka dari itu, tak heran jika banyak orang yang menyarankan untuk mengkonsumsi air putih yang cukup. Air putih ini dapat melembabkan kulit wajah Anda, dengan demikian bekas jerawat tidak akan menyebar kemana–mana.

Nah, itulah beberapa cara menghilangkan jerawat dan bekasnya. Mungkin Anda juga mempunyai tips atau pertanyaan terkait dengan hal ini, untuk itu, Saya mohon untuk menuliskannya di kolom komentar di bawah ini. Sekian tips dari Saya, semoga bermanfaat bagi Anda.

Sabtu, 27 Februari 2016

Silsilah Marga Hasibuan

MENGENAL SILSILAH MARGA Si RAJA HASIBUAN
 
          Marga sebagai identitas diri khususnya bagi masyarakat suku batak, merupakan salah satu identitas dalam membina kekompakan serta solidaritas sesama anggota marga sebagai keturunan dari satu leluhur, sehingga keutuhan marga – marga itu dalam kehidupan sistem ” Dalihan Na Tolu ” akan tetap abadi dan lestari sepanjang masa.
Dimana fungsi marga itu adalah sebagai landasan pokok yang menganut ketertiban dalam masyarakat suku batak mengenai seluruh jenis hubungan seperti adat dalam pergaulan sehari-hari, dalam adat Dalihan Na Tolu dan sebagainya. Dalam silsilah masyarakat suku batak ( dalam struktur tarombo) bahwa si Raja Hasibuan adalah keturunan dari si Raja Sobu, si Raja Sobu yang hidup pada abad XV atau sekitar tahun 1455 adalah keturunan ke V dari si Raja Batak, ayahnya bernama Tuan Sorbadibanua yang memiliki dua orang istri yang pertama bernama Nai Anting Malela dan memiliki anak lima orang dan istrinya yang ke dua bernama si Baru Basopaet ( Putri Mojopahit) PUTRI Raja Majapahit adek kandung dari Raden Widjaya dan memiliki anak tiga orang.Si Raja Sobu memiliki dua orang anak putra yang bernama Raja Tinandang atau lebih dikenal dengan bernama Toga Sitompul dan si Raja Hasibuan.
Di masa kecilnya, Toga Sitompul dan si Raja Hasibuan tinggal bersama orang tuanya di Desa Lobu Galagala yang terletak di kaki Gunung Dolok Tolong ( Kabupaten Toba Samosir saat ini ) dan setelah beranjak dewasa si Raja Hasibuan pergi merantau ke Desa Sigaol – Uluan dan menetap disana yang pada akhirnya menjadi bonapasogit marga Hasibuan, dan iapun mangalap boruni rajai boru Simatupang dari Muara.
Si Raja Hasibuan memiliki lima anak (putra) dan lima boru (putri), anak pertama bernama Raja Marjalo dan tinggal di Sigaol – Uluan dan tetap memakai marga Hasibuan, namun setelah berumah tangga Raja Marjalo membuat atau membuka perkampungan baru yang bernama Hariaramarjalo di Lumban Bao Sigaol saat ini, Hariara (pohon Ara) marjalo (namanya) dan membuat pertanda dengan menanam pohon Hariara (Ara) yang sampai saat ini masih berdiri kokoh, dan disampingnya telah dibangun Monumen si Raja Hasibuan yang sudah diresmikan pada tahun 2002 lalu. Anak ke dua adalah bernama Guru Mangaloksa, pergi merantau ke daerah Silindung dan menetap disana di kampung Marsaitbosi dan menikah dengan marga boru (putri) Pasaribu. Keturunan Guru Mangaloksa telah memakai nama/marga baru yaitu Marga Hutagalung, Marga Hutabarat, Hutatoruan dan Marga Panggabean. Kemudian keturunan marga Hutatoruan menjadi marga Hutapea dan marga Lumbantobing, sementara keturunan marga Panggabean ada yang memakai marga Simorangkir dan keturunan dari Guru Mangaloksa ini dikemudian hari di kenal dengan sebuatan ” SI OPAT PUSORAN “. Menurut cerita, bahwa sebahagian keturunan Guru Mangaloksa yang merantau ke Tapanuli Selatan Sipirok tetap memaki marga Hasibuan, begitu juga dengan marga Hasibuan dan marga Lumbantobing yang bermukin di Laguboti. Anak ketiga dari si Raja Hasibuan adalah Guru Hinobaan, pergi merantau ke Barus/Sibolga atau Asahan tetap memakai marga Hasibuan. Anak ke empat adalah bernama Guru Maniti dan ini dikabarkan pergi merantau ke daerah Aceh ( Nangro Aceh Darussalam saat ini) kemungkinan keturunan inilah yang mengaku batak sampulu pitu (17) ? yang bermukin di kabupaten Alas saat ini, dan hingga saat ini Parsadaan Pomparan ni Raja Hasibuan dimanapun berada masih menanti kembalinya keturunan anak yang hilang ini. Anak kelima adalah Guru Marjalang, pergi merantau ke Padang Bolak/Sibuhuon Tapanuli Selatan tetap memakai marga Hasibuan.
Sedangkan ke lima boru (putri) si Raja Hasibuan adalah bernama si Boru Turasi marhamulion/marhuta (kawin) dengan marga Sitorus Pane di Lumban Lobu, si Boru Tumandi marhamulion/marhuta (kawin) ke marga Panjaitan di Sitorang, si Baru Taripar Laut marhamulion/marhuta (kawin) dengan marga Simanjuntak di Sitandohan Balige, si Boru Sande Balige ke marga Siahaan di Hinalang Balige dan si Boru Patar Nauli ke marga Siringoringo di Muara, dan ketika diadakan perayaan Monumen si Raja Hasibuan di Lumban Bao Hariaramarjalo tahun 2002 lalu semua perwakilan dari si Raja Hasibuan dan boru hadir bersama rombongan masing – masing, kecuali keturunan dari Guru Maniti yang tidak hadir.
Hingga saat ini, hukum dan tatanan adat tidak memperbolehkan marga Hasibuan untuk menikah dengan keturunan Guru Mangaloksa, walaupun berlainan marga begitu juga sebaliknya, tetapi anehnya sesama keturunan Guru Mangaloksa yang berbeda marga boleh dijadikan suami atau istri. Paling anehnya lagi, marga Hasibuan disebut tidak memiliki Pogu (empedu) katanya: Hasibuan na so marpogu on ( Hasibuan yang tidak punya Empedu ini ), rupanya waktu mudanya si Raja Hasibuan sering ” Lari Pagi ” bersama kuda kesayangannya, sehingga para tetangga secara iseng memberi julukan ” na songon hoda mi do ho dang olo loja “(rupanya kamu seperti kudamu, tidak mau letih),”katanya, atau apakah memang kuda tidak memiliki Empedu ? atau barang kali si Raja Hasibuan dulunya adalah pekerja keras sehingga para adeknya semua berhasil mendapat gelar GURU.
Sejarah adalah suatu kisah masa lalu yang kemungkinan besar sulit diyakini dan dipercaya, bahwa sesuatu yang diceritakan itu benar adanya, namun alanhgkah baiknya kita sebagai generasi penerus sejarah meyakini dengan harapan dapat meluruskan suatu sejarah itu untuk sama – sama memahami demi kemajuan bersama, agar generasi yang akan datang sebagai generasi penerus dengan nilai positif untuk mengetahui asal usul leluhur marga, misalnya marga Hasibuan.